- Tim Kesehatan Lapangan TMMD ke-122 Kodim Pemalang Datangi Warga Yang Saki
Radar Sindo Pemalang.com – Tim Kesehatan Lapangan (Keslap) Satgas TMMD ke-122 tahun 2024 Kodim 0711/Pemalang tidak hanya melayani anggota Satgas yang bertugas saja, namun juga memberikan layanan kesehatan kepada warga 24 jam.
Seperti halnya yang dilakukan oleh anggota Tim Keslap Satgas TMMD Serda Suranto di malam hari mendatangi warga yang sakit mual, pusing dan batuk Ibu Ambarwati (26) di desa Tambi kecamatan Watukumpul kabupaten Pemalang, Selasa malam (8/10/2024).
Anggota Tim Keslap Satgas TMMD Serda Suranto menyampaikan pengobatan gratis oleh Tim Keslap Satgas TMMD kepada anggota Satgas dan warga selama pelaksanaan TMMD buka 24 jam, kepada warga yang sakit dan tidak dapat datang ke Posko Kesehatan akan didatangi ke rumah.
“Pemeriksaan kesehatan dan pengobatan yang dilakukan tersebut atas dasar kepedulian terhadap sesama dan rasa kekeluargaan yang terjalin antara personel Satgas TMMD dengan warga masyarakat”, katanya.
Tidak hanya itu tim kesehatan Satgas TMMD juga tidak hanya sekadar melayani pemeriksaan kesehatan saja, namun juga tim kesehatan memberikan edukasi tentang pentingnya pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari.
Tim Kesehatan Lapangan TMMD ke-122 Kodim Pemalang Datangi Warga Yang Sakit


Baca Juga
Rekomendasi untuk kamu

Pohon Besar Tumbang di Dekat Terminal Pemalang, Akses Jalan Sempat Terhambat Radar Sindo Pemalang.com –…

Radar Sindo Pemalang.com -Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wjayakusuma – Dengan semangat dan harapan yang menggebu-gebu, petani…

Kunjungilah Kegiatan Donor Darah di Kantor Pusat PERUMDA Air Minum Tirta Mulia. Radar Sindo Pemalang.com…

Radar Sindo Pemalang.com -Dalama Rangka HUT ke-32 PERUMDA Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang memberikan…

Radar Sindo Pemalang.com – Audiensi yang menegangkan berlangsung di ruang Banggar, Gedung DPRD Kabupaten Pemalang…